Tepi Danau Cafe dan Resto Bogor


Hai, Nidyholic! Bagaimana liburannya? Liburan menjelang pergantian akhir tahun ini gue nggak ke mana-mana nih. Tapi sengaja cari tempat nongkrong yang dekat rumah. Setelah hasil nyari di Google Maps tempat yang dekat dengan rumah, nemu salah satu café yang belum lama hadir di Kota Bogor. Katanya sih baru buka tahun lalu. Namanya Tepi Danau Café & Resto.

tepi danau cafe and resto bogor


Lokasinya dekat banget dengan Kampus IPB yang ada di Dramaga. Fyi, ternyata di sekitar sini memang banyak tempat makan yang oke, lho. Ada yang viewnya sawah, ngopi tengah hutan, nah kalau yang satu ini viewnya danau. Lebih bagus lagi kalau bunga teratai atau enceng gondoknya lagi tumbuh menjalar banyak.


Cara Menuju Tepi Danau Café & Resto

Untuk menuju ke café ini, sebenarnya agak sulit kalau nggak bawa kendaraan pribadi. Jalanannya nggak dilalui angkutan umum. Gue ke sana naik taksi online, nah pas pulangnya sulit sekali mendapatkan taksi online lagi. Untungnya dibantu oleh salah satu pegawai café untuk dicarikan taksi online melalui aplikasi di ponsel miliknya. Entah mengapa begitu dicarikan olehnya, malah langsung dapat. Padahal gue sudah setengah jam mencari, nggak nemu pengemudi yang bersedia menjemput. Kalau ojek online lebih mudah didapat malah.


lokasi tepi danau cafe and resto bogor


Nah, jadi kalau kalian mau ke Tepi Danau Café & Resto, sebaiknya bawa kendaraan pribadi saja ya. Kalaupun kayak gue, ya jangan heran kalau nanti susah dapat kendaraan untuk pulang.

Meskipun aksesnya masih sulit, tapi pengunjung yang datang ke café ini banyak banget. Apalagi kalau akhir pekan dan sore hari. Mulai dari pasangan, rombongan teman-teman, keluarga besar, sampai ibu-ibu arisan yang datang ke café ini.

lokasi tepi danau cafe and resto bogor
rekomendasi kafe unik di bogor
kafe romantis di bogor
review tepi danau cafe & resto bogor



Harga Menu Makanan dan Minuman

Meskipun menjual view yang cakep dan suasana yang cozy, tapi harga makanan dan minuman yang ditawarkan di sini nggak bikin kaget jantungan. Maklum lokasinya yang dekat dengan kampus, sehingga nggak heran  kalau harga makanan dan minumannya bersahabat. Masuk kantong mahasiswa apalagi mahasiswa expired kayak gue.

menu makanan tepi danau cafe & resto bogor
harga menu makanan tepi danau cafe & resto bogor
harga menu makanan tepi danau cafe & resto bogor
daftar menu tepi danau cafe & resto bogor

Pilihan menunya juga cukup beragam. Mulai dari cemilan sampai makanan berat. Gue memesan nasi bebek kremes, kentang goreng, roti panggang nutella, pisang bakar cokelat keju, jamur crispy.

Nasi bebek kremes – 24k IDR

Dengan harga Rp. 24,000 seporsi gue nggak nyangka dapat bebek yang cukup besar. Untuk ukuran café kan biasanya di atas Rp. 30ribuan ya kalau di Jakarta. Bahkan di Bogor Tengah juga masih segituan harganya.

harga makanan tepi danau cafe bogor
harga makanan tepi danau cafe bogor

Bebeknya empuk dan lemak di bagian kulitnya bikin makin sedap dan gurih. Nasinya juga nggak pelit. Sayang sambalnya kurang terasa pedas. Jadi berasa masih ada yang kurang.

Pisang Bakar Cokelat Keju – 12k IDR

Sumpah harga jajanan di sini relative murah. Harga pisang bakar cokelat keju kalau di warung tenda pinggir jalan malah 15k IDR ke atas, lho.

kafe bagus dan murah di bogor
kafe murah di bogor


Pisangnya empuk, mereka pakai pisang yang memang sudah matang jadi nggak pahit. Apalagi ditambah caramel dari gula yang dipanaskan, ditambah toping cokelat keju yang melimpah. Enak deh!

Roti Bakar Nutella – 13k IDR

Selai nutella yang diapit dua helai roti tawar, lalu dibakar. Maknyus! Dengan harga 13k IDR, kita sudah bisa jajan enak, genks! Mungkin kalau pakai roti tawar tebal yang ala-ala roti tawar jadul kayak keluaran Lauw, bisa lebih mantab lagi. Tapi begini aja juga sudah enak.

warung tepi danau bogor

Crispy Mushroom & Frech Fries

Gue lupa berapa harganya kedua menu ini. Rasanya sih biasa aja, tapi kalau cuma buat nongkrong tapi budget pas-pasan sama teman-teman, boleh lah pesan ini.

warung tepi danau bogor


Menu minumannya juga cukup beragam. Ada milkshake, yakult campur soda, kopi, macam-macam deh.

warung tepi danau bogor
warung tepi danau bogor


Fasilitas Pendukung

Selain meja dan bangku yang cukup banyak, café ini juga dilengkapi dengan fasilitas pendukung. Ada area permainan anak-anak seperti ayunan dan perosotan, mushola, dan toilet.

rekomendasi kafe romantis di bogor


Meskipun menurut gue kebersihan toilet bisa lebih ditingkatkan lagi di masa mendatang. Kalau bisa juga tempat cuci tangannya diperbanyak lagi.

Karena Bogor terkenal sebagai Kota Hujan, nggak usah khawatir jika mendadak hujan turun, karena meja di area indoornya juga lumayan banyak. Oh iya, kalau duduk di area outdoornya, jangan lupa minta lilin ya ke pelayannya. Soalnya banyak lalat, maklum di pinggir danau, kan.


piknik keluarga di bogor
piknik keluarga di bogor
piknik kafe di bogor
rekomendasi kafe unik di bogor
instagramable cafe di bogor
instagramable cafe di bogor
kafe di pinggir danau di bogor
kafe instagramable di bogor
kafe instagramable di bogor

Overall, dengan harga yang bersahabat dan pemandangan yang ciamik, Tepi Danau Café dan Resto ini layak dimasukkan ke list jika kalian berkunjung ke Bogor. Rasa makanannya nggak mengecewakan dan pelayanannya juga sangat baik.

Kalau kalian ada informasi tempat kuliner atau wisata menarik lain di Bogor, coba bisikin di kolom komentar ya. Terima kasih sudah membaca. Ciao!

Lokasi


kafe di bogor yang murah
kafe di pinggir danau bogor
kafe instagramable di bogor
cafe instagramable di bogor
kafe romantis di bogor
kafe romantis di bogor
kafe romantis di bogor
kafe romantis di bogor



5 Comments

  1. Harganya murah meriah sekaliiii lho, untuk ukuran restoran besar dan view yang super juga :O kalau di Bali mungkin harganya seporsi nasi bebek sudah 40 ribuan~ hehe.

    Seru juga ya hunting tempat-tempat menarik di sekitar rumah, kapan-kapan mau coba pakai Google Maps siapa tau ada yang menarik di sekitaran rumah saya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, harganya masih ramah di kantong banget.

      Nah iya, cobain deh sekali2 searching di google maps :D

      Delete
  2. Bagus tempatnya ya. Kayaknya asik kalau kesana sama keluarga gitu. Apalagi kalau sama pasangan wkwkwk. Anyway, Potonya keren2

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih!

      Iya bareng keluarga atau pasangan sama2 asyik :D

      Delete
  3. Wah, boleh juga nih tempatnya kak. Terus harganya muraaahhh dan ada main course beneran (baca: menu dengan nasi). Penasaran sama yang view sawah dan ngopi di tengah hutan. DM-in nama-namanya dong, kak.

    ReplyDelete

Please notice: Subscribe to my blog before you leave a comment. Any active link on comment will be automatically deleted. Thank you for reading!